Sorga

Bacaan Alkitab Setahun: 2 Tawarikh 28; 2 Raja-raja 16-17

Pada mulanya Allah menciptakan langit dan bumi. (Kejadian 1:1)

Deklarasi pertama Alkitab kita berbunyi: “Pada mulanya Allah menciptakan langit dan bumi.” Langit menurut KBBI adalah ruang luas yang terbentang di atas bumi, tempat beradanya bulan, bintang, matahari, dan planet yang lain. ‘Langit’ dalam Kejadian 1:1 berasal dari bahasa Ibrani ‘shamayim shameh’. Kata ini dapat berarti sorga dan juga langit. Meskipun kata ini lebih banyak diterjemahkan sebagai sorga, rata-rata penafsir dan juga LAI menerjemahkan sebagai langit. Tidak ada keraguan sama sekali bahwa alam semesta yaitu bumi dan semua yang ada di luar bumi telah diciptakan Allah.

Ketika Yesus terangkat ke sorga, Ia terangkat ke atas ke arah langit. Terbukti dengan awan yang menutupinya dari pandangan yang hadir pada waktu itu. (Kisah 1:9-11). Yesaya 66:1 juga menjelaskan bahwa langit adalah takhta Allah. Bahkan Ketika Stefanus di sidang di Mahkamah Agama Yahudi sebelum ia mati dirajam Alkitab mencatat: Tetapi Stefanus, yang penuh dengan Roh Kudus, menatap ke langit, lalu melihat kemuliaan Allah dan Yesus berdiri di sebelah kanan Allah. Lalu katanya: “Sungguh, aku melihat langit terbuka dan Anak Manusia berdiri di sebelah kanan Allah.” (Kisah 7:55-56). Fakta-fakta ini menegaskan langit adalah juga gambaran dari sorga.

Pada mulanya Allah menciptakan sorga. Sorga adalah tempat kediaman-Nya. Bumi adalah tempat kediaman manusia. Mulanya di Eden, tetapi karena dosa manusia diusir dari Eden dan kemudian diserakkan ke seluruh penjuru bumi. Karena iblis, Allah menjadikan neraka, tempat siksaan kekal. Orang berdosa yang menjadi pengikut iblis kelak juga akan tinggal bersamanya di neraka. Tetapi orang berdosa yang percaya kepada Yesus dan mengalami penebusan dari dosa kelak akan tinggal di sorga. Bukankah ini hebat! Kita akan menetap di tempat kediaman Allah. Oleh sebab sorga awalnya bukanlah tempat kediaman manusia, tidaklah mengherankan jika Tuhan Yesus berkata: “Di rumah Bapa-Ku banyak tempat tinggal. Sebab Aku pergi ke situ untuk menyediakan tempat bagimu. Dan apabila Aku telah pergi ke situ dan telah menyediakan tempat bagimu, Aku akan datang kembali dan membawa kamu ke tempat-Ku, supaya di tempat di mana Aku berada, kamu pun berada.” (Yohanes 14:2-3). Haleluya! (tw)

DOA : “Tuhan Yesus, tuntunlah hidupku agar berjalan di jalan yang menuju sorga, tempat kediaman-Mu. Amin.”

Must Read