F-O-G

Sebab Aku ini mengetahui rancangan-rancangan apa yang ada pada-Ku mengenai kamu, demikianlah firman TUHAN, yaitu rancangan damai sejahtera dan bukan rancangan kecelakaan, untuk memberikan kepadamu hari depan yang penuh harapan. (Yeremia 29:11)

Suatu ketika Pemuda/Remaja di tempat pelayanan saya menyodorkan tema seminar yang mereka rencanakan yaitu: future oriented generation (generasi yang berorientasi pada masa depan). Ketika saya perhatikan lagi, ternyata tema itu dapat disingkat menjadi f-o-g. Dalam bahasa Inggris fog berarti kabut. Segera terlintas di benak saya kabut yang menutupi perkebunan teh di daerah Puncak, atau kabut yang menggelayut di sekitar jembatan Golden Gate di San Francisco.

Yang pasti bukan kabut yang menjadi maksud tema yang begitu menarik tadi. Sebaliknya, masa depan yang penuh harapan akan diperoleh oleh orang-orang yang memilik 3 karakter:

Pertama, Faithful (setia). Kualitas kesetiaan terlihat pada orang yang setia akan hal-hal yang kecil (Lukas 16:10). Hal-hal kecil mungkin merupakan hal yang tidak terlalu dianggap penting oleh orang lain. Tetapi justru hal-hal kecil ini yang membangun kualitas karakter seseorang yang pada gilirannya akan menentukan keberhasilan di masa depan.

Kedua, Obedient (taat). 1 Samuel 15:22 dengan tegas mengatakan bahwa ketaatan lebih baik dari persembahan. Dalam bahasa Ibrani, kata ‘taat’ dan ‘dengar’ adalah sama, yaitu shama. Janji keberhasilan di masa depan diberikan kepada orang-orang yang mentaati perintah Tuhan (Ulangan 28:1-2)

Ketiga,    Grateful (tahu berterima kasih). Kualitas karakter tahu berterima kasih bukan hanya sekedar mengucapkan terima kasih, tetapi merupakan suatu sikap yang sadar bahwa segala sesuatu yang baik yang kita pernah, sedang dan akan miliki adalah karena perbuatan Tuhan melalui orang lain. Rasul Paulus mengajarkan kita untuk terus menjaga sikap yang tahu berterima kasih (1 Tesalonika 5).

Anda ingin memiliki masa depan yang cerah dan penuh harapan? Ingat f-o-g! Bukan kabut yang menutupi pandangan kita, melainkan tiga kualitas karakter: setia, taat dan tahu berterima kasih. (FP)

Doa: Tuhan Yesus, terima kasih untuk masa depan yang Kau janjikan. Kami berkomitmen untuk terus setia, taat dan berterima kasih kepada-Mu. Amin.

Must Read