HomeInfo RohaniRingkasan KhotbahRingkasan Khotbah Minggu, 23 Februari 2020

Ringkasan Khotbah Minggu, 23 Februari 2020

AKHIR JAMAN
Ayat Pokok: Daniel 12:1-4
Oleh: Pdt. Youke Mumu

Alkitab mengatakan bahwa kita berada di akhir dari akhir jaman. Tuhan sudah mengungkapkan melalui firman-Nya mengenai hal-hal yang akan segera terjadi di akhir jaman ini, yaitu masa yang sukar; masa di mana anti Kristus akan memerintah.

Dalam ayat pokok, ada empat hal yang dikemukakan mengenai akhir jaman.

1. Kesesakan yang besar
Ini berbicara tentang masa tiga setengah tahun aniaya; masa di mana anti Kristus akan memerintah. “Pada masa itu akan terjadi siksaan yang dahsyat seperti yang belum pernah terjadi sejak awal dunia sampai sekarang dan yang tidak akan terjadi lagi” (Mat. 24:21). Siksaan itu hanya akan terjadi pada orang-orang percaya yang tidak mempunyai Roh Kudus seperti gadis-gadis yang bodoh dalam Mat. 25:1-13, yang tidak masuk ke ruang perjamuan kawin. Oleh karena itu kita harus bertumbuh menjadi dewasa di dalam Tuhan dan penuh dengan Roh Kudus.

2. Kebangkitan orang mati
Pertama, kebangkitan orang-orang yang mati di dalam Yesus dalam keadaan yang tidak dapat binasa untuk mendapat hidup yang kekal. Terjadi di akhir dari masa anti Kristus. Sedangkan orang-orang percaya yang masih hidup saat itu akan mengalami penyingkiran dan diubah menjadi tubuh kebangkitan (1 Kor. 15:51-52).

Kedua, kebangkitan orang-orang yang tidak percaya kepada Yesus. Terjadi di akhir dari seribu tahun damai. Mereka dibangkitkan untuk dihukum dan dimasukkan ke neraka.

3. Gereja Tuhan yang sempurna
Maria, bicara soal perempuan. Perempuan bicara tentang gereja Tuhan, yaitu kita semua, anak-anak Tuhan. Dalam Luk. 10:42 dikatakan bahwa “Maria telah memilih bagian yang terbaik, yang tidak akan diambil dari padanya.” Apakah itu “yang tidak akan diambil dari padanya?” “duduk dekat kaki Tuhan dan terus mendengarkan perkataan-Nya” (ay. 39). Menjelang kedatangan Yesus yang kedua kali, kita diminta hidup suci dan tak bercacat cela, bertumbuh penuh dengan firman Allah dan Roh Kudus.

4. Kitab dimeteraikan

Ketika Yohanes berdoa di Pulau Patmos, dia melihat ada satu kitab yang sedang dimeteraikan. Dia mau buka tetapi tidak bisa. Dalam Why 5:5 dikatakan: “Sesungguhnya, singa dari suku Yehuda, yaitu tunas Daud, telah menang, sehingga Ia dapat membuka gulungan kitab itu dan membuka ketujuh meterainya.” Dia adalah Yesus! Dan mereka menyanyikan suatu nyanyian baru katanya: “Engkau layak menerima gulungan kitab itu dan membuka meterai-meterainya; karena Engkau telah disembelih dan dengan darah-Mu Engkau telah membeli mereka bagi Allah dari tiap-tiap suku dan Bahasa dan kaum dan bangsa” (ay. 9).

Haleluya! Tuhan Yesus memberkati!

Must Read